Ketahuilah Beberapa Dampak negatif Jingling
Ketahuilah Beberapa Dampak negatif Jingling
Baru-baru ini, jingling kembali menyeruak di ranah grup salah satu blogger. Tentu saja hal tersebut membuat semua pemilik blog riuh lantaran hampir semua orang yang aktif di grup tersebut terkena jinglin.
Oh iya, mungkin sahabat sudah tidak asing dengan yang namanya jingling. Jingling sendiri bisa dibilang visitor buatan yang sengaja dikirimkan oleh orang lain kepda blog seseorang dengan tujuan membuat blog tersebut buruk di mata google.
Buruk? Ya, jelas. Jingling bisa dibilang tindakan curang dalam mengumpulkan pengunjung. Lantaran, jingling hanya berupa robot. Bukan visitor sungguhan. Hal tersebut membuat google tidak menyukai pelaku jingling. Dan di sini, blog korbanlah yang menjadi pelaku (Padahal orang lain yang melakukan).
Apa saja dampak negatif jingling bagi kehesahatn blog? Berikut uraian lengkapnya:
1. Buruk Di Mata Google
Ini sudah menjadi hal yang mutlak da pasti. Ketika blog kamu terkena jingling, perlahan pengunjung organik (Berasal dari pencarian google) akan berkurang. Dan hal itu diakibatkan oleh pihak google yang membatasi artikel kita. Jadi, hanya sedikit yang menemukan blog tersebut.
2. Alexa Rank Bengkak
Ini juga akibat dari jingling. Biasanya, hal yang paling mendasar pembengkakkan rank adalah rank indonesinya. Sedangkan untuk rank dunia tidak begitu terpengaruh. Tentu hal tersebut sangat buruk, lantaran, bisa membuat blog di mata orang buruk. Sudah di mata google, sekarang di mata orang.
Periksalah blog kamu, jika tiba-tiba pengunjungnya melonjak. Bisa saja terkena jingling. Dan itu sangat berbahaya bagi blog yang kamu kelola sejak lama.